Ketua MPR RI Zulkifli Hasan turut mengomentari situasi politik di Jawa Timur, termasuk nama-nama bakal calon gubernur 2018 yang sudah muncul saat ini. Dari sejumlah nama itu, menurut dia cuma Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf (Gus Ipul) yang memiliki peluang paling besar.
"Memang ada yang bisa lawan Gus Ipul?" kata politisi yang kini juga menjabat Ketua UMUM PAN itu saat menghadiri Bedah Buku 'Pancasila-isme dalam Dinamika Pendidikan' di Gedung Serbaguna Universitas Negeri Surabaya (UNESA) Jalan Ketintang Surabaya, Senin (12/6).
Zulkifli mengakui antara DPP PAN dengan Gus Ipul sudah terjalin komunikasi politik dengan baik. Ia pribadi mengaku dekat dengan Wakil Gubernur Jatim dua periode tersebut. "Saya kalau ke Surabaya, selalu ketemu dengan Gus Ipul," katanya.
Ketika disinggung calon potensial yang diusung partainya, Zulkifli menyebut beberapa nama. "Kalau di Jawa Timur, pertama Gus Ipul. Nomor dua, Khofifah. Kalau dari dalam ada Masfuk dan Kang Yoto," ujarnya.
Seperti diketahui, Masfuk dan Nyoto adalah kader PAN. Masfuk mantan bupati Lamongan sekarang menjabat sebagai Ketua DPW PAN Jatim. Sementara Suyoto saat ini menjabat sebagai Bupati Bojonegoro. "Tapi pastinya lebaran nanti," kata Zulkifli.
Sementara itu, menanggapi isu adanya calon tunggal di Pilgub tahun depan, Zulkifli justru balik bertanya. "Memangnya bisa?"