Sebuah video ramalan dari pesulap Denny Darko dan Vina Candrawati untuk Julia Perez (Jupe) beredar.
Video tersebut diunggah oleh laman akun YouTube Violeta Shaki pada tanggal 7 Agustus 2014 lalu.
Terdapat Julia Perez dan Raffi Ahmad yang menjadi host dalam acara Pesbukers ANTV.
Dalam video tersebut, Vina meminta Jupe untuk mengocok kartu tarot.
Kemudian, Vina akan menggambarkan kartu yang ada di tangan Jupe dengan sand art.
Jupe akhirnya mengocok kartunya sembari berinteraksi dengan para penonton.
Dalam video terlihat Jupe masih tampak bugar.
Rambut hitam panjangnya tampak sehat.
Ia mengenakan kaus biru muda dan celana jeans.
Tak hanya menggambarkan dengan pasir, Vina juga akan meramalkan apa yang terjadi pada Jupe di kemudian hari.
Jupe diminta untuk mengambil kartu paling bawah dan membayangkannya.
Jupe pun diminta untuk memegang pundak Vina.
Kemudian, BGM Pesbukers langsung berubah.
Belum sempat Vina menggambarkannya, ia terlanjur menangis.
Tak sanggup membayangkan dan membaca kartu yang dipegang Jupe, Vina pun menyerah.
Ia meminta suaminya, Denny Darko, untuk melanjutkannya.
Denny pun menjelaskan kartu yang dipegang oleh Jupe.
Denny meyakini bahwa memang ada awan-awan, namun awan itu berada di luar.
Yang berarti ada kebahagiaan di luar.
Sementara seorang wanita cantik dan suci terkungkung di sebuah ruangan seperti istana.
Satu tangannya menggenggam pedang, namun tak dihunuskan.
Sementara satu tangannya lagi menggenggam sesuatu yang kosong.
Denny mengatakan bahwa itu adalah hati yang kosong.
Wanita bersayap tersebut juga tampak murung.
Denny pun mulai menceritakan tafsirnya.
Ia menjelaskan bahwa wanita yang ada di gambar itu memiliki segalanya, namun tak pernah berhasil dengan hubungannya.
Meski begitu, Denny tak ingin mengasumsikan bahwa wanita ini adalah Jupe.
Apalagi, kartu tersebut menunjukkan seakan-akan masa depan Jupe akan berakhir buruk.
Sebelumnya, teman wanita Vina juga mendapatkan kartu seperti ini.
Dan hal itulah yang membuat istri Denny tak sanggup meramalkan pelantun 'Belah Duren' ini.
Tapi, Denny menegaskan bahwa kartu ini bukan akan benar-benar terjadi.
Hanya saja, itu menjadi sebuah ketakutan dari Vina.
Setelah menyelesaikan gambar itu, Jupe tak dapat berkata-kata.
Ia hanya memegang kartu tersebut dan menunjukkannya kepada seluruh penonton.
Jupe tampak terguncang dan hanya dapat menangis tanpa suara.
Simak videonya: