Anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Habiburokhman, kembali membuat warganet meradang dengan cuitannya di dunia maya. Kali ini, Habiburokhman menyoroti sejumlah pejabat yang dinilainya 'norak' lantaran terlihat tidur di tempat duduk umum.
Belum lama ini, foto Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti, dan Menteri Sosial, Khofifah Indar Parawansa, yang sedang tertidur di tempat duduk umum, sempat viral di sejumlah media sosial. Banyaknya pujian yang mengalir untuk kedua menteri tersebut tampaknya menyentil Habiburokhman untuk menyampaikan tanggapannya.
"Sorry ya, gua orang ganteng yg tau etika dan aturan, gak ikut puja puji kalau ada pejabat yg norak tidur di tempat duduk umum," tulisnya melalui akun Twitter @habiburokhman, Senin (12/6).
Menurutnya, orang yang tidur di tempat duduk umum memiliki sifat egois lantaran telah mengambil hak orang lain untuk duduk. Dalam jaringan cuitannya, ia juga mengunggah sebuah foto anggota Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) yang disebutnya tidak tidur di tempat duduk umum meski situasi sedang sepi.
Ia juga mempertanyakan penilaian masyarakat yang dianggapnya berlebihan.
"Bingung aja bagaimana logikanya kalau orang yg jelas2 MOLOR di tempat duduk umum dipuji dan dianggap kerja," katanya lagi.
Nudge Habiburokhman tersebut memancing sejumlah tanggapan dari warganet.
"Dari pada molor di tempat duduk dpr? Mending di tempat duduk umum toh," kata @Figo8F.
"Apa susah nya mencoba mengerti orang sedang capek, ngantuk krn kondisi membuat dia g tidur. tdk semua orang hidupnya enak," kata @kulaenyong.
Bahkan Habiburokhman menunggah foto dewan pembina ACTA yang sedang tertidur di Bandara.
oleh :(Jitunews.com)