Habiburokhman: Malangnya Mr Hok, Beruntungnya Pak Djarot

Kepala Bidang Advokat DPP Gerindra Habiburokhman, membandingkan nasib yang dialami oleh Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat.

Menurutnya, Ahok kini bernasib malang lantaran kalah di Pilkada DKI 2017, dan juga harus berhenti dari jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta setelah tersangkut kasus penistaan agama yang membuatnya mendekam di balik jeruji besi.

"Kalau dipikir malang bgt nasib Mr Hok, bkn hny kalah super telak Pilgub, bahkan hrs berhenti sblm waktunya, bgt kalau Yang Kuasa punya mau," kata Habiburokhman lewat akun Twitternya, dikutip Senin (19/8/2017).

Sementara pasangan Ahok di Pilkada DKI, Djarot Saiful Hidayat, disebut Ketua Dewan Pembina Advokat Cinta Tanah Air (ACTA) ini bernasib baik, karena walaupun kalah telak di Pilkada, kini ia dilantik menjadi Gubernur DKI Jakarta menggantikan Ahok.

"Beruntungnya Pak Djrot, walau kalah super telak Pilgub, malah dilantik jadi Gub," ujar Habiburokhman.

Seperti diketahui, di Pilkada DKI 2017, pasangan petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) - Djarot Saiful Hidayat kalah dari pasangan Anies Baswedan - Sandiaga Uno.

Selain kalah Pilkada, Ahok juga divonis dua tahun penjara karena melakukan penodaan agama sebagaimana diatur dalam Pasal 156a KUHP. Dalam sidang putusan yang digelar pada (9/5/2017), hakim pun memerintahkan Ahok ditahan.

Untuk mengisi kekosongan kursi gubernur, Djarot yang awalnya menjabat sebagai wakil gubernur, kemudian menjadi Pelaksana tugas (Plt), dan kemudian dilantik menjadi gubernur oleh Presiden Joko Widodo pada Kamis (15/6/2017).

Related Posts :