Banjir Ucapan dan Hadiah, Ini Balasan Ahok Lewat Sepucuk Surat

Mendapat banyak ucapan dan hadiah dari berbagai pihak di hari ulang tahunnya yang ke-51 ini, mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok), menyampaikan ucapan terima kasihnya.

Balasan atas ucapan dan hadiah yang ia terima ini, disampaikan lewat sepucuk surat yang ia tulis di dalam Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, tempat di mana ia ditahan setelah hakim memvonisnya bersalah dalam kasus penistaan agama dan dan dihukum dua tahun penjara.

Surat tersebut kemudian diunggah oleh timnya, di akun Instagram pribadi milik mantan Bupati Belitung Timur itu.

Berikut surat ucapan terimakasih Ahok atas ucapan dan hadiah yang ia terima, dikutip dari akun Instagram @basukibtp yang diunggah oleh @timbtp, Kamis (29/6/2017).

Untuk Saudara dan Saudari yang telah mengirimkan ucapan dan doanya serta yang sudah mengirimkan makanan, kue ulang tahun, kartu ucapan, bunga dan hadiah buku dan lain-lain ke Mako Brimob untuk saya.

Saya sampaikan terima kasih dan doa saya agar Saudara Saudari selalu sukses dan sukacita dari Tuhan menyertainya.

Salam BTP
AHOK
29 Juni 2017


Related Posts :