Tak Sabar Antre Keluar Kapal, Sedan Ini Nyemplung ke Laut

Saat mengendarai mobil kita memang harus mengendalikan ego kita dan tetap bersabar untuk mengantre dengan kendaraan lain saat ingin keluar dari gedung atau suatu tempat.

Jika tidak, tak sedikit ketidaksabaran itu menimbulkan kecelakaan yang fatal. Seperti yang tampak pada sebuah video yang terekam CCTV dilansir Rushlane, Rabu (21/6/2017).

Kecelakaan tersebut menimpa sebuah mobil sedan hitam yang tak sabaran mengantre keluar dari kapal saat kapal belum merapat ke dermaga. Hanya jarak beberapa meter sebelum merapat di dermaga Laut Hitam, Rusia si pengendara sedan hitam ini langsung tancap gas agar dapat antrean terdepan dan tak perlu menunggu pengendara lain.

Lantas saja sedan tersebut langsung terjun ke laut. Dalam video kedua terlihat sedan hitam itu diangkat oleh sebuah crane dengan kondisi kaca depan yang sudah retak, namun kondisi interior masih cukup baik.